Topics

cara pembuatan pupuk kompos

Posted by Unknown Thursday, May 18, 2017 2 comments
Sebelum membahas tentang cara pembuatan pupuk kompos ada baik kita mengerti apa yang di masud dengan kompos itu sendiri,Kompos adalah pupuk yang dibuat dari hasil penguraian aneka bahan sampah organik, proses terbentuknya kompos dari bahan-bahan organik dapat dipercepat secara artifisial oleh populasi berbagai macam mikroba dalam kondisi lingkungan yang hangat , lembab, aerobik atau anaerobik. Kompos yang memenuhi syarat C/N rasio, kadar air dan nutrisi tertentu, dikatagorikan kedalam pupuk ,organik.

Pengomposan adalah proses yang mengunakan bahan organik mengalami penguraian secara biologis, khususnya oleh mikroba-mikroba yang memanfaatkan bahan organik sebagai sumber energi. Membuat kompos merupakan tentang bagaimana mengatur dan mengontrol proses alami tersebut agar kompos dapat terbentuk dengan cepat. Proses ini meliputi  membuat campuran bahan yang seimbang, pemberian air yang cukup, pengaturan aerasi, dan penambahan aktivator.

Proses pembuatan pupuk kompos :
Bahan-bahan sampah sayuran tapai gula pasir gula merah air sumur dan air cucian beras Alat ember ukuran 25 liter sebanyak 9 buah karung beras ukuran 20 kg botol air mineral 1500 ml beaker glass 1000 ml gelas ukur 10 ml pH meter timbangan kompor dan panci

cara pembuatan pupuk kompos
cara pembuatan pupuk kompos


Pembuatan Mikroorganisme Lokal (MOL)

Mikroorganisme Lokal (MOL) yang di buat bahan alami seperti tapai dibuat dengan mencampurkan tapai yang terbuat dari singkong sebanyak 100 gram dengan 1,125 liter air sumur serta 150 gram gula pasir. Campuran tersebut dimasukkan dalam botol, kemudian diaduk hingga merata dan disimpan selama 5 hari tanpa perlu  ditutup. Setelah 5 hari, kemudian  jika dicium telah berbau wangi alkohol, maka MOL telah dapat digunakan.

Pembuatan Cairan Molase

Cairan molase dibuat dengan cara memasukkan air sebanyak 500 ml ke dalam panci dan diletakkan di atas kompor. Lalu Air dipanaskan. kemudian Setelah air mendidih,persiapkan, gula merah untuk dimasukkan ke dalam panci sebanyak 500 gram, diaduk hingga terlarut merata dalam air, kemudian didinginkan.

Proses Pengomposan

Sampah sayuran dirajang dengan ukuran 1-3 cm. Sampah yang telah dirajang kemudian dimasukkan ke dalam karung 20 kg sebanyak 2,5 kg dan ditekan sampai padat. Karung diikat dengan tali. Kemudian Larutan media yang sudag dibuat dengan cara mencampurkan air sumur 1 liter, cairan molase 500 ml, air bekas cucian beras (air tajin) 1 liter, dan larutan MOL dengan dosis D1, D2, D3, lalu dimasukkan ke dalam ember. Karung yang berisi sampah sayuran dimasukkan ke dalam larutan media sampai terendam. siapakan Beban untuk diletakkan di atas karung agar karung tidak mengapung.

Ember ditutup rapat dengan plastik dengan cara mengikat erat dengan tali pada bagian atas ember. Lalu disimpan di tempat yang teduh dan terhindar dari sinar matahari langsung. Disimpan selama perlakuan P1, P2, P3. Setelah fermentasi selesai, tutup ember dibuka dan karung dikeluarkan dari ember. Kompos cair siap untuk dianalisis. Demikianlah cara pembuatan pupuk kompos
Read More

CARA PENGOLAHAN IKAN ASIN JAMBAL ROTI

Posted by Unknown Thursday, September 12, 2013 0 comments
CARA PENGOLAHAN IKAN ASIN JAMBAL ROTI

Ikan jambal roti adalah olahan ikan asin yang berasal dari ikan manyung. Ikan ini dibuat melalui proses fermentasi garam sehingga mengalami perubahan karakteristik yang khas. Mengapa disebut jambal roti karena tekstur dagingnya yang mudah hancur setelah digoreng seperti roti panggang. Olahan ini mempunyai ciri khas antara lain aroma harum yang disebabkan adanya degradasi protein dan lemak yang menghasilkan senyawa metil keton, amona, butilaldehid, amino, dan senyawa anonim lainnya. Asam amino nitrogen yang terkandung sangat tinggi sehingga mempengaruhi cita rasa jambal roti.


Ikan yang sangat terkenal cita rasanya ini bahkan harganya lebih mahal dari harga daging di pasaran. Adapun  cara pengolahan ikan jambal roti pada setiap daerah memiliki ciri khas tersendiri.
CARA PENGOLAHAN IKAN ASIN JAMBAL ROTI
CARA PENGOLAHAN IKAN ASIN JAMBAL ROTI

Cara pengolahan ikan asin jambal roti sebagai berikut: 
  1. Ikan manyung segar bagian kepalanya dipotong , dibuang isi perutnya, dan dicuci sampai bersih.
  2. Kemudian ditiriskan hingga benar-benar tiris, lalu ditimbang.
  3. Lalu Ikan dicelupkan sebentar dalam larutan gula merah.
  4. Ikan di beri garam dengan cara masukkan garam ke dalam rongga perut ikan. Garam yang digunakan sebanyak 20 % dari berat ikan yang telah dibersihkan isi perut. Kemudian ikan disusun berlapis garam di dalam bak. Bak penggaraman ditutup rapat. Ikan diangkat dari bak penggaraman dan garam dikeluarkan dari rongga perut ikan setelah 3 hari penggaraman.
  5. Kemudian Ikan dibelah memanjang sehingga ikan terbelah dua. Dan bagian daging tebal pada bagian punggung ikan bisa dibelah lagi.
  6. Lalu ikan yang telah terbelah dicuci sampai bersih.
  7. Ikan dijemur selama tiga hari hingga kering. Pada saat dijemur, bisa diolesi dengan larutan bawang putih secara merata.
  8. Ikan yang telah kering selanjutnya disimpan.


Demikian cara pengolahan ikan dengan teknik penggaraman. Garam yang digunakan dalam pengolahan ikan jambal roti adalah garam Kristal dengan kadar normal dan tidak tercampur oleh unsur lain. Pemberian gula selain untuk menigkatkan cita rasa juga untuk mengurangi garam dan juga mengurangi efek pengerasan yang ditimbulkan oleh pemberian garam pada ikan dimana gula tersebut mengurangi jumlah penguapan air pada ikan.

Read More

CARA PENGOLAHAN IKAN ASIN GABUS

Posted by Unknown Thursday, September 5, 2013 2 comments

CARA PENGOLAHAN IKAN ASIN GABUS

            Pada dasarnya hampir semua ikan asin yang mahal, proses pembuatannya biasanya tidak higienis dan bersih. Bahkan sekarang juga termasuk ikan asin murahan seperti layang, japu dan tembang. Namun yang proses pembuatannya masih murni (hanya menggunakan garam) salah satunya adalah ikan gabus. Pada pengolahan ikan asin gabus penggunaan pengawet pun juga tidak bisa dilakukan, Mengapa? karena volume ikan yang digarami, biasanya tidak pernah dalam jumlah banyak sekaligus. Ikan gabus sendiri lazimnya ditangkap di daerah perairan (rawa atau waduk ).

IKAN ASIN GABUS
IKAN ASIN GABUS

            Sebenarnya cara pengolahan ikan asin gabus yang benar dapat anda simak di bawah ini :
Dengan memeram ikan gabus dalam kristal garam. Namun sebelumnya ikan harus dibuang insang serta isi perutnya, kemudian ditata dalam wadah penggaraman.

dalam wadah tersebut (drum plastik), taruh lapisan garam dulu baru kemudian ikan, lalu garam lagi, lalu ikan lagi dan seterusnya. Pada bagian bawah wadah diberi lubang untuk mengalirkan cairan ikan. Proses penggaraman ini bisa berlangsung sampai 2 hari bahkan lebih.

Selanjutnya cairan yang sebelumnya mengisi jaringan daging ikan, maka akan tergantikan oleh garam. Dan cairan ikan yang dikeluarkan garam itu akan menetes melalui lubang di bagian bawah wadah.

Setelah cairan tidak menetes, harus harus dikontrol. Dilihat apakah garamnya masih ada atau sudah habis. Bila masih ada, maka seluruh cairan ikan sudah terkeluarkan. Namun kalau garamnya habis, kemungkinan cairan ikan masih tersisa dan belum seluruhnya terserap oleh garam. Oleh karena itu, tumpukan ikan harus dibongkar dan diberi garam lagi seperti semula.

Selanjutnya proses penjemuran. Penjemuran ikan dalam proses pembuatan ikan asin gabus, bukan dimaksudkan untuk "menguapkan" seluruh air, namun hanya sekadar untuk lebih mengeringkan permukaan ikan gabus saja. Jadi, Hal utama pembuatan ikan asin gabus bukan terletak pada penjemuran, namun pada penggaramannya.

            Demikian proses pengolahan ikan gabus. Namun kekeliruan yang sering ditanyakan oleh produsen maupun konsumen ikan asin gabus, biasanya mereka menanyakan apakah ada ikan asin yang "tidak terlalu asin" atau malahan yang tawar. Memang ada tapi berupa ikan yang tipis-tipis (misalnya belis) atau ikan besar (misalnya pari) yang disayat tipis-tipis. Kalau ikan itu cukup tebal seperti gabus, maka harus digarami sampai benar-benar merata.


Read More

Kue Kering Lebaran

Posted by Unknown Wednesday, July 17, 2013 1 comments

Kue Kering Lebaran

Kue Kering Lebaran - Dihari lebaran yang amat dinanti-nantikan oleh seluruh umat muslim. Dihari  suci penuh barokah tersebut orang-orang dapat berkumpul dengan sanak keluarga yang barangkali sudah lama tidak bersua. hari raya lebaran yang jadi penantian selanjutnya. umumnya di hari lebaran banyak makanan yang di sajikan di antaranya yaitu beragam jenis kue, terutama kue kering lebaran. sekarang ini kami dapat berikan langkah bikin kue kering lebaran supaya di hari lebaran kelak anda seluruh tak lagi kesusahan saat mencari resep kue kering lebaran .  

Cara Pengolahan Kue Kering Lebaran


kue kering di hari lebaran tentunya adalah perihal yang amat serta mesti untuk di sajikan, terlebih umumnya di hari raya lebaran semua bagian keluarga tentu berkumpul serta sajian kue kering yang enak serta lezat tentunya dapat amat pas. langkah bikin kue kering pastinya amat banyak, layaknya hari ini di area kami sebagian resep untuk langkah bikin kue kering sudah disediakan hingga bisa meringankan anda seluruh yang dapat bikin kue kering di hari lebaran kelak. lantas tambah baik segera kita simak saja sebagian resep langkah bikin kue kering dibawah ini.



Bahan Baku  Kue Kering Lebaran: 


  1. tepung terigu ( 180 gram ) 
  2. tepung maizena ( 20 gram ) 
  3. gula tepung ( 50 gram ) 
  4. baking powder ( 1 sdt ) 
  5. mentega ( 130 gram ) 
  6. kacang mete ( 60 gram, panggang serta haluskan ) 
  7. telur ( 2 butir, kuningnya ) 
  8. gula donat ( secukupnya, untuk taburan ) 
  9. vanili ( 1/2 sdt ) 
  10. keju parut ( 60 gram ) 

Berikut langkah Pengolahan Kue Kering Lebaran Putri Salju : 

campur tepung terigu, tepung maizena serta juga baking powder, lantas ayak hingga tercampur rata. imbuhkan kacang mete yang tadi sudah dihaluskan lantas aduk rata serta sisihkan. kocok gula tepung, mentega, vanili serta juga keju parut sampai adonan mengembang serta pucat. imbuhkan kuning telur lantas kocok kembali sampai seluruh adonan tercampur dengan rata. masukan campuran tepung yang sudah diayak tadi serta aduk hingga rata gunakan spatula. 

giling adonan dengan ketebalan 1/2 cm, lantas cetak adonan tersebut dengan cetakan kue kering putri salju. letakan adonan kue yang sudah dicetak di atas loyang yang sudah diolesi oleh margarin serta dialasi oleh kertas roti. panggang kue putri salju tersebut didalam oven yang bersuhu 150 derajat celcius sepanjang 25 hingga 30 menit, bila sudah masak lantas angkat. pada saat panas, guling-gulingkan kue tersebut ke didalam gula donat hingga menutupi semua permukan kue. dinginkan serta simpan ke didalam toples, kue kering putri salju lalu siap untuk dihidangkan. 

Kue Kering Lebaran Putri Salju

Kue Kering Lebaran Putri Salju



Read More

CARA PENGOLAHAN KERUPUK

Posted by Unknown Sunday, July 14, 2013 3 comments

CARA PENGOLAHAN KERUPUK


Kali ini saya akan menjelaskan cara pengolahan kerupuk yang biasa kita makan sebagai teman makan kita.  Seperti yang kita ketahui, kerupuk dengan warna putih yang kerap kita jumpai itu dibuat menggunakan tepung tapioka. Bagaimana pengolahannya?oke..langsung saja saya jelaskan cara pengolahannya:

Cara membuat Kerupuk Bawang
CARA PENGOLAHAN KERUPUK


  • Dalam pembuatan kerupuk dimulai dari pengadonan bahan yang dibutuhkan, seperti tepung tapioka atau acisample ini dicampurkan dengan bumbu-bumbu yang terdiri dari bawang putih, garam, minyak ikan,terasi putih,dan pewarna makanan.

Saat ini proses pencampuran sudah menggunakan mesin pengaduk, sehingga lebih menghemat tenaga, dan mesin pengaduk juga bisa membuat adonan tercampur lebih rata. Biasanya pengadonan ini memakan waktu sekitar 30 menit.

  • kemudian adonan ditempatkan pada mesin press. Supaya mesin dapat bekerja dengan baik adonan harus ditempatkan tepat pada tabung press , dengan mesin yang menggunakan sistem hidrolik ini akan menekan dan membentuk adonan jadi manjang. Lalu adonan ini akan mengucur dari keran-keran khusus karena bentuknya yang mirip dengan cacing, sehingga adonan memanjang ini juga sering disebut cacingan. Selanjutnya dari cacingan inilah kerupuk dibentuk dengan terampil para pekerja mengubah cacingan menjadi kerupuk, untuk proses ini harus dilakukan dengan cepat.



  • Lalu kerupuk mentah tersebut kita kukus. Tiap wadah kukus biasanya dapat memuat sekitar 25 , kerupuk mentah kemudian dikukus menggunakan kukusan atau langseng besar. 

  • Pengukusan berlangsung tak lama hanya 10 menit saja jika suhu pengukusan sudah mencapai 100 derajat itu tandanya kerupuk mentah telah matang.

  • Kerupuk mentah yang telah matang kemudian disusun pada wadah penjemuran yang disebut "eplek" yang mampu menampung sekitar 200 hingga 300 babangi.

  • Kemudian lakukan penjemuran di bawah sinar matahari. Karena selain untuk mengurangi kadar air penjemuran ini juga akan membuat awet ,  selain itu tanpa dijemur kerupuk tidak akan mengembang dengan sempurna saat digoreng. Biasanya penjemuran berlangsung selama dua hari hingga kerupuk benar-benar kering.

  • Sebelum digoreng kerupuk yang telah kering harus digarang dulu selama kurang lebih satu jam penggarangan ini berfungsi untuk menghangatkan kerupuk tadi.
  • Kerupuk siap untuk digoreng, namun menggoreng kerupuk pun ada caranya tak bisa sembarangan, kerupuk mentah memang harus dipanaskan perlahan, jika langsung digoreng dalam minyak panas maka kerupuk malah tak dapat mengembang.


Itulah cara pengolahan kerupuk yang biasa kita makan, ternyata untuk membuat kerupuk tidak serumit yang kita bayangkan bukan?.
Read More